TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 16:1-16

Konteks
Hagar dan Ismael
16:1 Adapun Sarai, l  isteri Abram itu, tidak beranak. m  Ia mempunyai seorang hamba perempuan, n  orang Mesir, Hagar o  namanya. 16:2 Berkatalah Sarai kepada Abram: "Engkau tahu, TUHAN tidak memberi aku melahirkan anak 1 . p  Karena itu baiklah hampiri hambaku itu; mungkin oleh dialah q  aku dapat memperoleh seorang anak." Dan Abram mendengarkan perkataan Sarai. 16:3 Jadi Sarai, isteri Abram itu, mengambil Hagar, hambanya, orang Mesir itu, --yakni ketika Abram telah sepuluh tahun r  tinggal di tanah Kanaan s --,lalu memberikannya kepada Abram, suaminya, untuk menjadi isterinya. 16:4 Abram menghampiri Hagar, t  lalu mengandunglah perempuan itu. Ketika Hagar tahu, bahwa ia mengandung, maka ia memandang rendah akan nyonyanya u  itu. 16:5 Lalu berkatalah Sarai kepada Abram: "Penghinaan yang kuderita ini adalah tanggung jawabmu; akulah yang memberikan hambaku ke pangkuanmu, tetapi baru saja ia tahu, bahwa ia mengandung, ia memandang rendah akan aku; TUHAN kiranya yang menjadi Hakim antara aku v  dan engkau." 16:6 Kata Abram kepada Sarai: "Hambamu itu di bawah kekuasaanmu; w  perbuatlah kepadanya apa yang kaupandang baik." Lalu Sarai menindas x  Hagar, sehingga ia lari meninggalkannya. 16:7 Lalu Malaikat TUHAN 2  y  menjumpainya dekat suatu mata air z  di padang gurun, yakni dekat mata air di jalan ke Syur. a  16:8 Katanya: "Hagar, b  hamba Sarai, dari manakah datangmu dan ke manakah pergimu? c " Jawabnya: "Aku lari meninggalkan Sarai, nyonyaku." 16:9 Lalu kata Malaikat TUHAN itu kepadanya: "Kembalilah kepada nyonyamu, biarkanlah engkau ditindas di bawah kekuasaannya." 16:10 Lagi kata Malaikat TUHAN itu kepadanya: "Aku akan membuat sangat banyak keturunanmu, sehingga tidak dapat dihitung d  karena banyaknya." 16:11 Selanjutnya kata Malaikat TUHAN e  itu kepadanya: "Engkau mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki f  dan akan menamainya g  Ismael 3 , h  sebab TUHAN telah mendengar tentang penindasan i  atasmu itu. 16:12 Seorang laki-laki yang lakunya seperti keledai j  liar, demikianlah nanti anak itu; tangannya akan melawan tiap-tiap orang dan tangan tiap-tiap orang akan melawan dia, dan di tempat kediamannya ia akan menentang semua 4  saudaranya. k " 16:13 Kemudian Hagar menamakan TUHAN yang telah berfirman kepadanya itu dengan sebutan: "Engkaulah El-Roi. l " Sebab katanya: "Bukankah di sini kulihat Dia yang telah melihat aku? m " 16:14 Sebab itu sumur n  tadi disebutkan orang: sumur Lahai-Roi; o  letaknya antara Kadesh p  dan Bered. 16:15 Lalu Hagar q  melahirkan seorang anak laki-laki r  bagi Abram dan Abram menamai anak yang dilahirkan Hagar itu Ismael. s  16:16 Abram berumur delapan puluh enam tahun, t  ketika Hagar melahirkan Ismael baginya.

Kejadian 12:14

Konteks
12:14 Sesudah Abram masuk ke Mesir, orang Mesir itu melihat, bahwa perempuan k  itu sangat cantik,

Bilangan 15:39

Konteks
15:39 Maka jumbai itu akan mengingatkan b  kamu, apabila kamu melihatnya, kepada segala perintah TUHAN, sehingga kamu melakukannya dan tidak lagi menuruti hatimu c  d  atau matamu sendiri, seperti biasa kamu perbuat dalam ketidaksetiaanmu terhadap TUHAN.

Ulangan 6:6

Konteks
6:6 Apa yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini haruslah engkau perhatikan 5 , c 

Ulangan 6:8

Konteks
6:8 Haruslah juga engkau mengikatkannya sebagai tanda pada tanganmu dan haruslah itu menjadi lambang di dahimu, e 

Ulangan 11:18-19

Konteks
11:18 Tetapi kamu harus menaruh perkataanku ini dalam hatimu dan dalam jiwamu; kamu harus mengikatkannya sebagai tanda pada tanganmu dan haruslah itu menjadi lambang di dahimu. n  11:19 Kamu harus mengajarkannya kepada anak-anakmu 6  o  dengan membicarakannya, apabila engkau duduk di rumahmu dan apabila engkau sedang dalam perjalanan, apabila engkau berbaring dan apabila engkau bangun; p 

Amsal 1:9

Konteks
1:9 sebab karangan bunga yang indah itu bagi kepalamu, dan suatu kalung bagi lehermu. p 

Amsal 3:21

Konteks
3:21 Hai anakku, e  janganlah pertimbangan dan kebijaksanaan itu menjauh dari matamu, f  peliharalah itu,

Amsal 6:20-23

Konteks
Nasihat tentang perzinahan
6:20 Hai anakku, j  peliharalah perintah ayahmu, dan janganlah menyia-nyiakan ajaran ibumu 7 . k  6:21 Tambatkanlah senantiasa semuanya itu pada hatimu, kalungkanlah pada lehermu. l  6:22 Jikalau engkau berjalan, engkau akan dipimpinnya, jikalau engkau berbaring, engkau akan dijaganya, jikalau engkau bangun, engkau akan disapanya. 6:23 Karena perintah itu pelita, dan ajaran itu cahaya, m  dan teguran yang mendidik itu jalan kehidupan, n 

Amsal 7:23

Konteks
7:23 sampai anak panah menembus p  hatinya; seperti burung dengan cepat menuju perangkap, dengan tidak sadar, bahwa hidupnya q  terancam.

Kidung Agung 8:6

Konteks
8:6 8 --Taruhlah aku seperti meterai pada hatimu, seperti meterai pada lenganmu, karena cinta d  kuat seperti maut, kegairahan e  gigih seperti dunia orang mati 9 , nyalanya adalah nyala api, seperti nyala api TUHAN!

Yesaya 49:16

Konteks
49:16 Lihat, Aku telah melukiskan c  engkau di telapak tangan-Ku; tembok-tembokmu d  tetap di ruang mata-Ku.

Yeremia 22:24

Konteks
22:24 "Demi Aku yang hidup, demikianlah firman TUHAN, bahkan sekalipun Konya 10  bin Yoyakim, h  raja Yehuda, adalah sebagai cincin meterai i  pada tangan kanan-Ku, namun Aku akan mencabut engkau!

Matius 23:5

Konteks
23:5 Semua pekerjaan yang mereka lakukan hanya dimaksud supaya dilihat r  orang; mereka memakai tali sembahyang s  yang lebar dan jumbai t  yang panjang;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:2]  1 Full Life : TUHAN TIDAK MEMBERI AKU MELAHIRKAN ANAK.

Nas : Kej 16:2

Di Mesopotamia biasanya seorang istri yang mandul membiarkan pelayannya melahirkan anak. Anak-anak itu dianggap sebagai anak sang istri.

  1. 1) Terlepas dari kebiasaan ini, usaha Abram dan Sarai untuk memperoleh anak melalui Hagar bukan merupakan cara Allah (bd. Kej 2:24).
  2. 2) PB menyamakan putra Hagar dengan hasil usaha manusia -- "diperanakkan menurut daging" dan bukan "menurut Roh" (Gal 4:29). Dengan kata lain, tidak pernah dapat dibenarkan untuk mencoba mencapai maksud Allah dengan cara-cara yang tidak sesuai dengan Roh, pengharapan yang tekun, dan doa yang yakin.

[16:7]  2 Full Life : MALAIKAT TUHAN.

Nas : Kej 16:7

Sementara kisahnya berlanjut, "malaikat Tuhan" dinyatakan sebagai Allah sendiri yang berbicara kepada Hagar (ayat Kej 16:13; bd. Kej 18:1; Hak 6:12,14).

[16:11]  3 Full Life : ISMAEL.

Nas : Kej 16:11

Nama "Ismael" berarti "Allah mendengarkan" dan menandakan bahwa Allah melihat serta menanggapi tindakan Abram dan Sarai yang tidak adil terhadap Hagar. Nama itu adalah hukuman terhadap Abram, yang menunjukkan bahwa Allah membenci semua bentuk ketidakadilan di dalam umat-Nya. Bahwa Allah akan menghukum seseorang karena melakukan kesalahan terhadap seorang anggota gereja ditekankan dalam PB

(lihat cat. --> Kol 3:25).

[atau ref. Kol 3:25]

[16:12]  4 Full Life : MENENTANG SEMUA.

Nas : Kej 16:12

Ismael, dan juga keturunannya, akan menjadi orang yang sering berselisih, namun perkasa dan berani. Keinginannya untuk berselisih dapat dipergunakan dalam pergumulan untuk Allah atau melawan Allah. Pilihan ada di tangannya.

[6:6]  5 Full Life : APA YANG KUPERINTAHKAN ... ENGKAU PERHATIKAN.

Nas : Ul 6:6

Allah benar-benar menginginkan bahwa firman-Nya tersimpan dalam hati umat-Nya (bd. Mazm 119:11; Yer 31:33;

lihat art. HATI).

Rasul Paulus menyatakan dengan jelas, "Hendaklah perkataan Kristus diam dengan segala kekayaannya di antara kamu" (Kol 3:16; bd. 2Tim 3:15-17). Hal ini hanya dapat dicapai dengan terus-menerus mempelajari Alkitab hari lepas hari (Mazm 119:97-100; Yoh 8:31-32); salah satu cara ialah membaca seluruh PB dua kali setiap tahun dan PL satu kali (bd. Yes 29:13;

lihat cat. --> Yak 1:21).

[atau ref. Yak 1:21]

[11:19]  6 Full Life : MENGAJARKANNYA KEPADA ANAK-ANAKMU.

Nas : Ul 11:19

Lihat cat. --> Ul 6:7.

[atau ref. Ul 6:7]

[6:20]  7 Full Life : ANAKKU ... AYAHMU ... IBUMU.

Nas : Ams 6:20

Kitab Amsal sangat menghargai keluarga.

  1. 1) Sebuah keluarga terdiri atas seorang ayah, seorang ibu dengan seorang anak atau beberapa orang anak.
  2. 2) Ayah dan ibu harus bersama-sama terlibat dalam pembinaan rohani anak-anak mereka (Ams 1:8-9; 4:1-5).
  3. 3) Anak-anak yang bijaksana akan menaati dan menghormati orang-tua mereka (Ams 1:8; 2:1; 3:1; 10:1).
  4. 4) Kesetiaan dalam pernikahan dan kasih timbal-balik sangat dimuliakan (Ams 5:15-20).

[8:6]  8 Full Life : CINTA KUAT SEPERTI MAUT ... AIR YANG BANYAK TAK DAPAT MEMADAMKAN CINTA.

Nas : Kid 8:6-7

Tidak ada yang lebih kuat dan indah daripada ungkapan saling cinta di antara pasangan yang sungguh-sungguh terikat satu sama lain.

[8:6]  9 Full Life : KEGAIRAHAN GIGIH SEPERTI DUNIA ORANG MATI

Nas : Kid 8:6

(versi Inggris NIV -- Kecemburuan gigih seperti kuburan). Kecemburuan di sini dapat diterjemahkan "kasih yang berahi". Kasih semacam itu tidak dapat diubah seperti kuburan (Ibr. _sheol_), dari tempat ini tak seorang pun dapat melarikan diri

(lihat cat. --> Mazm 16:10).

[atau ref. Mazm 16:10]

[22:24]  10 Full Life : KONYA.

Nas : Yer 22:24-30

Konya hanya memerintah selama tiga bulan sebelum dibawa ke Babel pada saat serbuan kedua Nebukadnezar ke Yerusalem (bd. Yer 24:1; 29:2).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA